Jakarta, CNBC Indonesia – Bitkub Capital Group Holdings, pemilik utama bursa mata uang kripto terbesar di Thailand, baru-baru ini membuat pengumuman penting.
Mengutip Coingape, BitkubĀ mengumumkan niatnya untuk memulai Penawaran Umum Perdana (IPO) pada tahun 2025, menandai momen penting dalam perjalanannya.
Sebagai bagian dari persiapan, Bitkub secara aktif terlibat dalam proses perekrutan penasihat keuangan untuk membantu proses pencatatan saham perdana. Sebelumnya, perusahaan telah mengisyaratkan ada rencana IPO, dalam surat pemegang saham pada tahun 2023.
Pemerintah Thailand sebelumnya telah meluncurkan kriteria terbaru yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap aset digital yang aman dan dinamis. Dengan begitu, CEO Bitkub Jirayut Srupsrisopa telah membuat keputusan strategis dari untuk meningkatkan keunggulan Bitkub dan mengamankan dana yang diperlukan untuk pertumbuhan dan pengembangan lebih lanjut.
Sementara itu, persaingan perdagangan kripto di negeri gajah putih itu semakin meningkat. Bitkub berada di tengah lanskap yang semakin kompetitif dalam sektor perdagangan mata uang kripto yang dinamis di Thailand. Munculnya pesaing tangguh seperti Binance dan Kasikornbank Pcl menunjukkan semakin sengitnya pertarungan di pasar kripto.
Data terbaru dari Komisi Sekuritas dan Bursa Thailand semakin memperkuat keadaan itu. Data itu mengungkapkan lonjakan signifikan dalam akun perdagangan mata uang kripto aktif di sana dan telah mencapai puncaknya sejak September 2022.
Ditambah lagi, sejak awal tahun, Thailand telah mengambil langkah berani seperti Kementerian Keuangan yang menghapuskan PPN pada perdagangan mata uang kripto dan token digital mulai 1 Januari 2024, tanpa klausul penghentian.
Di tengah persaingan yang semakin ketat ini, Bitkub harus mengarahkan posisinya secara strategis untuk mempertahankan posisi pasarnya dan mempertahankan momentum pertumbuhan.
Sejalan dengan rencana strategisnya, Bitkub telah melakukan manuver finansial dan operasional yang signifikan untuk memperkuat posisinya di pasar. Khususnya, perusahaan melakukan divestasi strategis, menjual 9,2% saham di Bitkub Online Co. kepada Asphere Innovations Pcl senilai 600 juta baht (US$16,5 juta). Transaksi ini tidak hanya menjadi strategi valuasi Bitkub tetapi juga menyoroti peran penting yang dimainkan oleh Bitkub Online Co., yang memberikan kontribusi besar sebesar 80% terhadap pendapatan Bitkub Capital.
Selain itu, Srupsrisopa telah menguraikan rencana ekspansi yang ambisius, yang bertujuan untuk meningkatkan tenaga kerja perusahaan menjadi 3.000 karyawan pada tahun 2025.
Namun, di tengah rencana pertumbuhannya, Bitkub menghadapi berbagai tantangan, termasuk pengawasan peraturan dan batalnya rencana akuisisi oleh SCB X Pcl pada tahun 2022.
Artikel Selanjutnya
Sama-sama Punya Risiko, Apa Beda Investasi Saham & Kripto?
(haa/haa)